Entri Populer

Sabtu, 15 Oktober 2011

UTS XI TEKNIKA DAFTAR JAGA

1. Apa pengertian Daftar Jaga menurut anda.?
2. Jelaskan pembagian tugas jaga di kapal berdasar bagian awak kapal.?
3. Jelaskan pembagian tugas jaga di kapal berdasar operasional kapal.?
4. Jelaskan pembagian tugas jaga di kapal berdasar kegiatan kapal.?
5. Sebutkan empat kemampuan yang harus dimiliki saat jaga di kapal.?
6. Sebutkan empat hal teknis yang harus dimiliki saat jaga di kapal.?
7. Jelaskan hal apa saja yang harus diperhatikan dalam jaga di kapal.?
8. Sebutkan kondisi darurat yang dapat terjadi di kapal.?
9. Berapa lama waktu istirahat yang disarankan.?
10. Apa yang harus dilakukan ketika kondisi darurat terjadi.?

Selasa, 29 Maret 2011

Jenis-jenis APD

silakan klik gambar untuk memperbesar




Alumunium dan tembaga

Aluminium banyak dipergunakan karena mempunyai berbagai keunggulan
dibandingkan dengan logam lainnya, antara lain:
1 Ringan (massa jenisnya 2,4-2,7 g/cm3).
2 Temperatur cair yang rendah.
3 Ketahanan korosi.
4 Sifat mekanik yang bervariasi (kekuatan, kekerasan dan keuletan)
5 Mampu bentuk yang baik.
6 Mampu mesin yang baik.
7 Mampu cor yang baik.

Paduan aluminium cor merupakan paduan yang banyak dipakai dan mempunyai
kegunaan yang luas. Faktor-faktor yang menguntungkan adalah:
1 Sifat mampu alir yang baik.
2 Temperatur cair yang rendah (660C).
3 Perpindahan panas yang cepat dari logam cair ke cetakan.
4 Tidak rentan terhadap cacat.
5 Mempunyai kestabilan kimia yang baik.
6 Permukaan coran halus.
7 Mempunyai nilai dekoratif dan arsitektural yang baik.
8 Mempunyai ketahanan korosi yang baik.
9 Tidak beracun.
10 Mempunyai harga yang lebih murah.

tembaga merupakan logam yang banyak digunakan
karena ketersediaan dan sifat-sifat yang dimilikinya, yaitu:
1 Sifat mampu bentuk.
2 Daya hantar listrik yang baik.
3 Konduktivitas panas yang baik.
4 Ketahanan korosi yang baik.
5 Mempunyai massa jenis sebesar 8,9 g/cm3.
6 Modulus elastisitas 115 GPa.
7 Temperatur cair 1083C.

Untuk meningkatkan kekuatan dan kekerasan, dilakukan pemaduan dengan
menambahkan unsur-unsur paduan seperti Zn, Sn, Be, Al, Pb, Mn, Ni dan Fe.
Pengaruh pemaduan pada paduan tembaga:
1. Meningkatkan kekuatan.
2. Menaikkan kekerasan.
3. Meningkatkan ketahanan aus.
4. Memperbaiki ketahanan korosi.

Klasifikasi Logam

Logam secara umum terbagi menjadi dua, yaitu logam besi (ferrous) dan logam
non-besi (non-ferrous).

Logam besi diklasifikasikan menjadi dua, yaitu baja dan besi cor.
Baja didefinisikan sebagai paduan antara besi (Fe) dan unsur–unsur lainnya, dengan karbon(C) sebagai unsur yang paling dominan tetapi kandungannya dibatasi tidak lebih dari 2,11% C. Ditinjau dari kandungan karbonnya, maka pembagian baja dapat
dikelompokkan sebagai berikut:
 Baja karbon rendah (low carbon steel, < 0,2% C).
 Baja karbon medium (medium carbon steel, < 0,2-0,5% C).
 Baja karbon tinggi (high carbon steel, > 0,5% C)
Sedangkan besi cor adalah paduan besi yang mengandung karbon di atas 2,1% C,
silisium, mangan, fosfor dan belerang. Besi cor ini dapat digolongkan menjadi empat
jenis, yaitu:
 Besi cor kelabu
 Besi cor putih
 Besi cor malleabel
 Besi cor noduler
Paduan non besi terdiri dari:
 Aluminium
 Tembaga
 Nikel
 Timah putih
 Timbal
 Magnesium
 Titanium
 Logam-logam mulia

SOAL PESAWAT BANTU KELAS XI TEKNIKA



1. Sebutkan pesawat bantu di kamar mesin yang anda jumpai waktu PSG?
2. Sebutkan pesawat bantu di luar kamar mesin ?
3. Jelaskan cara men-start motor bantu ?
4. Jelaskan cara untuk mengisi tabung udara start (botol angin/ air reservoir)?
5. Berapa tekanan tabung udara start (botol angin/ air reservoir)?
6. jelaskan fungsi Cooler ?
7. jelaskan fungsi kompresor ?
8. apa perbedaan sistem pendinginan terbuka dan tertutup ?
9. jelaskan fungsi Thurbo charger ?
10. apa fungsi dari injector ?
11. mengapa lubang pada cooler perlu dibersihkan ? apa akibatnya jika cooler buntu.
12. Jelaskan tentang sistem kemudi ?

Tujuan Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3)

1. Melindungi tenaga kerja atas hak keselamatan dalam melakukan pekerjaan untuk kesejahteraan hidup dan meningkatkan produksi serta produktivitas nasional.
2. Menjamin keselamatan dan kesehatan orang lain yang berada ditempat dan sekitar 3. pekerjaan itu,
3. Menjamin terpeliharanya sumber produksi dan pendayagunaannya secara aman,efisien dan efektif,
4. Khusus dari segi kesehatan, mencegah dan membasmi penyakit akibat kerja.

Alat Pelindung Diri (APD)

1 Pelindung kepala : SAFETY HELMET : Berfungsi sebagai pelindung kepala dari benda yang bisa mengenai kepala secara langsung.
2 Pelindung mata dan wajah :SAFETY GLASSES : Berfungsi sebagai pelindung mata ketika bekerja (misalnya mengelas).
3 Pelindung tangan : SARUNG TANGAN :Berfungsi sebagai alat pelindung tangan pada saat bekerja di tempat atau situasi yang dapat mengakibatkan cedera tangan
4 Pelindung badan : PAKAIAN KERJA : Digunakan sebagai pakaian kerja pada bengkel umum untuk melindungi diri dari berbagai kotoran dan bahaya kerja
5 Pelindung telinga : EAR PLUG / EAR MUFF : Berfungsi sebagai pelindung telinga pada saat bekerja di tempat yang bising.
6 Alat bantu pernafasan : RESPIRATOR : Berfungsi sebagai penyaring udara yang dihirup saat bekerja di tempat dengan kualitas udara buruk (misal berdebu, beracun, dsb).
7 Sabuk pengaman : SAFETY HARNESS : Berfungsi sebagai pengaman saat bekerja di ketinggian. Diwajibkan menggunakan alat ini di ketinggian lebih dari 1,8 meter.
8 Pelindung kaki : SAFETY SHOES: Berfungsi sebagai alat pengaman saat bekerja di tempat yang becek ataupun berlumpur. Kebanyakan di lapisi dengan metal untuk melindungi kaki dari benda tajam atau berat, benda panas, cairan kimia, dsb.

KESELAMATAN KERJA kelas XI TEKNIKA

Tujuan dari Keselamatan Kerja :
1. Melindungi tenaga kerja atas hak keselamatannya dalam melakukan pekerjaan untuk kesejahteraan hidup dan meningkatkan produksi serta produktifitas.
2. menjamin keselamatan setiap orang yang berada di tempat kerja.
3. Sumber produksi dipelihara dan dipergunakan secara aman dan efisien.

Penyebab utama kecelakaan :
1.Kelalaian manusia (Human Error)
2.Kesalahan Material
3.Bencana Alam

Segitiga kebakaran :
tiga unsur yang menjad syarat terjadinya kebakaran :
a. Adanya bahan yang mudah terbakar.
b. Adanya oksigen.
c. Adanya Panas.

Kelas kebakaran :
A. Kebakaran bahan padat kecuali logam.
B. Kebakaran bahan cair atau Gas yang mudah terbakar.
C. Kebakaran Instalasi Listrik bertegangan.
D. Kebakaran Logam.

Bahan-bahan dasar pemadam kebakaran :
1. Air (Hydrant)
2. Busa (Foam)
3. Powder
4. Gas (Carbon dioxida)
5. Asbes / selimut yang tidak terbakar.
6. Pasir
7. Steam / uap basah
8. Cairan yang menguap bila terkena panas

Kecelakaan yang dapat terjadi di kapal :
Kapal Tenggelam dikarenakan :Kapal Kandas, kapal Patah,Kapal Bocor,Kapal Tabrakan,
Kapal Stabilitas tidak benar
Bahaya Orang tenggelam
bahaya kebakaran
bahaya korsleting listrik

Alat Pelindung diri Dan Alat keselamatan Kerja :
PINJAM CATATAN/PRINT MILIK ALIYATUL JANNAH (PAS TUGAS MENCARI DI INTERNET DULU)