Entri Populer

Kamis, 28 Mei 2009

SAMAKAH IMAN DENGAN AIR.?


Seorang teman marah-marah ketika disindir teman yang lain tentang masalah iman.
“walaupun gak shalat, gini-gini saya juga masih punya iman.” Sergah teman tadi. Bahkan pemabuk pun tahu bahwa minuman keras itu haram. Tetapi kenapa mereka belum bisa meninggalkan perbuatan haram itu?

Seorang sahabat mengibaratkan iman sebagaimana air, semakin banyak air yang dimiliki maka semakin bermanfaat juga air itu, sebagaimana air sungai yang dapat mensucikan. Namun sebaliknya, jika air itu hanya setitik, bisa jadi air itu terkontaminasi najis, tiada dapat memberi manfaat.

Iman adalah penggerak dalam amaliah kita, tanpanya akan sulit orang beramal. Karena tanpa keyakinan yang benar, bagaimana orang dapat yakin dengan janji-janji Allah. Sebagaimana para Sahabat Rosul yang sami’na wa atho’na, saya dengar dan saya taati. Berbeda dengan saya yang dhoif in, ketika mendengar hukum Allah masih mencari-cari alasan untuk menghindar dan membenarkan diri dengan dalil-dalil. Mungkin air yang saya miliki sedikit ya.? Sehingga belum bisa memberi manfaat bagi orang lain, bahkan kadang tidak jernih.

Surabaya, 29 Mei 2009
07:12

Tidak ada komentar: