Entri Populer

Jumat, 13 Maret 2009

KENIKMATAN SEBENARNYA


“ Mungkin kita harus merasakan sakit, untuk mengetahui betapa nikmatnya sehat.
Mungkin kita harus merasakan kelaparan, untuk dapat mengetahui indahnya bersyukur atas sebutir nasi yang kita makan.
Tetapi haruskah kita kehilangan seorang kekasih.? agar dapat menghargai tulusnya cinta.”

Seorang sahabat menasihatiku tentang “nilai”, bahwa sesuatu akan berharga bukan ketika kita memilikinya, tetapi sesuatu itu akan bernilai ketika kita kehilangannya.
Tetapi haruskah kita kehilangan seorang kekasih untuk dapat merasakan indahnya cinta.? Untuk dapat menghargai bahwa ternyata kehadirannya kita butuhkan.?
Hmm… semoga saja kita tidak menjadi orang yang menyesal, karena menjadi orang yang terlambat menyadari itu semua.
Seringkali kita tidak mensyukuri dengan apa yang telah kita raih, tetapi kita sering menyesali dengan apa yang belum dapat kita miliki.

Surabaya, 14 Maret 2009
Minggu 11:09

2 komentar:

d134s mengatakan...

I am is nothing

d134s mengatakan...

tulisan yang sangat menginspirasi...